Wednesday, April 16, 2014

Cemburu yang elegan


1. Saya selalu percaya bahwa Tuhan lebih hebat dalam menjaga seseorang daripada kekhawatiran saya. Karena Tuhan punya banyak malaikat yang dapat Ia perintah untuk menjaga dirinya sekaligus hatinya, sedangkan saya sebagai manusia biasa sangat terbatas untuk berprofesi sebagai mata-mata kesetiaan seorang yang saya sayangi, sebab banyak hal yang harus saya lakukan daripada menjadi mata-mata. Satu-satunya yang dapat saya lakukan yaitu meminta Tuhan untuk menjaga hatinya jika dia dikehendaki untuk bersama saya nantinya, sementara saya sibuk mengerjakan apa yang Tuhan ingin saya kerjakan
. Jadi saya percaya bahwa ketika sesuatu yang tak diharapkan terjadi, Tuhan akan memberikan saya tanda. I always believe that God loves me. Pokoknya kekhawatiran & kecurigaan memang tidak akan membuat kesetiaan seseorang akan melonjak drastis menjadi super duper setia.
2. Saya sangat percaya diri bahwa saya tidak sedang menjalin hubungan dengan anak kecilmelainkan orang dewasa. Jadi, saya tak perlu mengadakan kelas untuk kuliah kesetiaan terhadap orang dewasa, dia sudah sangat tahu teori & prakteknya.
3. Dibalik kepercayaan ada kekuatan. Itu prinsip saya. Ketika saya mempercayai seseorang itu berarti saya meyakini bahwa dia memiliki kemampuan untuk menjaga hatinya tetap setia dalam keadaan apapun itu (digoda, dirayu, tergoda dll). Kepercayaan yang diberikan akan membuat seseorang menyadari bahwa ada kekuatan & kemampuan yang ia miliki untuk berlaku setia. Dan bahwa pilihan yang terbaik selalu sepaket dengan kepercayaan yang kita berikan. Maka jangan pernah memilih ketika kita tak mampu untuk percaya.
4. Menjalin hubungan dengan seseorang bukan berarti harus menguasai diri, hati, pergaulan bahkan kehidupannya & bukan berarti tiba-tiba saya berprofesi sebagai bos yg suka mengatur-atur kehidupan anak buahnya . Ketika saya mengaku sayang, yang perlu saya lakukan adalah tetap membiarkannya hidup dalam kehidupannya karena saya tidak akan tega ketika dia seperti seorang anak kecil yang dipingit oleh ibunya & dilarang keluar untuk bermain sehingga ia kekurangan teman. Cukuplah dia terpenjara dalam hatiku untuk merasakan bahwa ada penjara yang indah di dunia ini. Ciiieee..
4. Bagaimana jika pada akhirnya dia benar-benar tergoda & berselingkuh?Ketika saya tahu kebenarannya, maka harus saya akui bahwa mungkin saya juga akan menangis sampai puas. Setelah air mata saya habis (memangnya bisa habis? Saya sudah pernah membuktikannya dengan cara mendramatisir sesuatu agar saya bisa menangis lagi, tetapi apa daya airmata sudah tak ada yang keluar karena saya sudah menghabiskannya beberapa jam yang lalu), saya akan kembali menjadi normal dengan alasan:
Saya tidak menyesal. Karena paling tidak saya sudah memberikan kepercayaan yang istimewa. Justru saya akan menyesal ketika selama menjalin hubungan, saya terlalu banyak bersikap yang merugikan dirinya yang membuat saya memang pantas untuk ditinggalkan. Guys, hukuman terberat untuk seseorang adalah penyesalan. Itu sama halnya dengan hukuman seumur hidup & mengusahakan yang terbaik sejak awal adalah cara untuk menghindari hukuman sadis itu.
- Seperti biasa, saya tipe orang yang suka menghitung untung rugi. Saya akan merasa dengan peristiwa itu saya diuntungkan karena saya merasa keputusan saya selama ini sudah tepat, karena saya tidak menghabiskan waktu saya untuk mengkhawatirkan kesetiaan seseorang yang memang ternyata tidak setia. Air mata saya tidak akan mampu untuk memutar kembali waktu untuk mencegahnya untuk tidak setia.
5. Dengan sikap seperti itu, saya memastikan bahwa ia akan menganggap bahwa diriku merupakan sisi paling aman & nyaman untuk menikmati kehidupan yang indah & lebih baik. Sehingga tak ada alasan baginya untuk mencari sisi lain yang belum tentu memberikan rasa aman & nyaman seperti sisi yang pernah ia rasakan.
So, cemburu tehadap teman wanita lain yang memang tidak memiliki hubungan apa-apa, teman-teman dan paling mirisnya cemburu terhadap keluarganya karena kita tidak selalu dinomorsatukan, hanya akan membuat diri kita dicap sebagai tempat yang paling tidak mendamaikan, setara dengan penjara kelas terbawah.
Rasa cemburu yang berlebihan sebenarnya tanda betapa minder & tidak mandirinya kita. Ketika saya cemburu, saya hanya mengungkapkan bahwa “saya hanya takut kehilanganmu”, sehingga ia merasa bahwa ia memang merasa dibutuhkan, berarti & dicintai tanpa harus melarangnya bergaul dengan teman wanitanya karena memang tak perlu dilarang karena teman itu salah satu aset kekayaan, terlepas dia wanita atau pria. Setelah itu tak ada acara ngambek-ngambek apalagi acara termehek-mehek, hanya ada acara goda-menggoda. Kejujuran itu penting untuk meningkatkan kualitas hubungan. Dan pengakuan dengan cara yang lebih berkelas akan membuat seseorang memahami bahwa kita adalah seseorang yang berarti yang membutuhkannya.
Ketika kita berkomentar bahwa dengan berbuat seperti itu (membuat kita cemburu), dia sudah tidak menghargai diri kita sebagai pasangannya, lalu kita akan mengamuk & marah tak karuan agar ia mengerti bahwa kita tak suka diperlakukan seperti itu, hanya ini yang bisa saya katakan mengenai itu: “Jangan pernah menuntut seseorang untuk menghargai diri kita, jika kita saja tidak menghargai diri kita sendiri.” Apa maksudya? Bersikap kurang menyenangkan saat cemburu melanda itu memang manusiawi tapi sadarilah bahwa harga diri kita lebih penting daripada sikap itu.
Jika kita memang merasa punya harga diri untuk dihargai oleh pasangan, tunjukkanlah bahwa kita memilikinya. Saya biasanya suka dengan cara kekasih saya menunjukkan rasa cemburunya, yaitu sekedar mengatakan bahwa dia cemburu tapi tidak melarang saya untuk bergaul dengan teman laki-laki saya dengan nada santai & bercanda. Yang penting sudah diungkapkan saja. Itulah salah satu yang membuat saya menganggap bahwa tempat yang terbaik itu adalah sisinya, sehingga saya tidak perlu memikirkan tempat terbaik yang lainnya.
Maka ketika seseorang teman pria mengajak saya keluar hanya berduaan secara tiba-tiba dimana saya tidak akrab dengannya, maka saya sudah tahu sampai sebatas mana saya harus bersikap, meskipun dia mengizinkan, tapi saya tetap tidak akan melakukannya.
Terkadang menjaga bukanlah menggenggam erat atau mengisolasi seseorang, tetapi menciptakan suasana yang damai di tempat dimana seharusnya seseorang berada & tetap betah berada di situ, sehingga kemanapun ia pergi ia akan tahu untuk pulang & juga tahu membedakan tempat untuk berperilaku yang sewajarnya.
Dan akhirnya, cemburu itu hanya membutuhkan pengakuan yang elegan bukan sikap yang tidak toleran.

Friday, March 21, 2014

Tipe Cowok Yang (HARUS) diHindari

Ladies, pasti pernah kan kenalan trus pdkt2 gitu sama cowok, biarpun baru kenal mestinya kita sudah sediki punya gambaran tentang tuh cowok, semanis2nya dia bersikap pasti ada celahnya dia kliatan aslinya *lah emang nya ini gg asli yak * oke ladies jangan sampe terjebak yaaach, cek tipe cowok yang harus dan sebaiknya dihindari terutama untuk berhubungan serius,:)
1. CHILDISH,
yup ini identik dengan kekanakan, nggak dewasa, apa2 ngadu, aduuhhh ribet deh sist okelah kalo untuk sehari dua hari dia masih bikin loe nyaman, tapi ketika doi ada masalah dengan kamu maka doi akan membuka semua aib dan kekurangan loe, dengan berbagai alasan yang jelas bikin loe tersudut dan jengkel. Yups ladies untuk hubungan jangka panjang model cowok kaya gini (sebaiknya) dihindari, kalo memang sudah mentok coba komunikasiin lagi, tapi yah itu butuh waktu dan perjuangan. harus sabar dan superrrrrr pengertian, kalo km siapppp silakan, namanya pasangan harus saling menerima kelebihan dan kekurangannya. jangan sampai kekurangan atau aib pasangan jadi bahan obrolan dengan orang luar. tapi kalo kamu udah nggak tahan (tetep) komunikasiin baik2, apalagi kalo klg udah saling kenal, harus dewasa kalo pun mau meninggalkannya :). mengalah untuk menang. bukan bertahan demi orang lain, jangan korbankan hidup kamu buat sesuatu yang sebenrnya kamu bisa dapetin yang lebh baik.

2. NGGAK SABAR
Telat sedikit marah, slaah sedikit ngebentak, lupa sesuatu marah2 haduhhhh baru pacaran aja udah kaya gitu gimana nanti kalo udah jadi pasangan menikah dan punya anak, tentunya dengan masalah dan beban yang semakin banyak, jangan kan buat mengingat hal2 kecil, mungkin mengurus diri sendiri juga kurang( kalo bisa jangan yach sist, tetap rawat dirimu untuk suami tersayang :). ibadah lho. oke back to, kalo bisa carilah pasangan yang dewasa, sabar karena udah banyak banget beban hidup janganlah ditambah lagi dengan pasangan hidup yang nggak sabar, make ur day happyness. jangan mencoba bertahan dengan tipe pria seperti ini, karena mungkin itu hanya sementara saja, kalo kalian lagi ada masalah dia akan mengungkit kesabaran(pengorbanannya) yang nanti kamu bakal gigit jari, dikira selama ini doi ikhlas ternyata (agak) terpaksa. sudahlah ladies, hidup untuk bahagia bukan untuk tersika, rite?

3. EGOIS
Nah ini sebenrnya nggak cowok doank sih, cewek juga kalo bisa jangan egois. tapi sebagai seorang pemimpin cowok harusnya lebih bijak, dan mengalah  karena dia lah nanti yang memegang kendali rumah tangga, kalo pemimpinn yang egois dia nggak memikirkan keadaaan bawahannya, doi hanya memikirkan dirinya sendiri, kesenangannya sendiri yang lebih parah hanya mementingkan perasaaannya sendiri. sulit dan susah memberi dan meminta maaf adalah salah satu  cirinya. doi kalo salah butuh waktu berhari2 mungkin berminggu untuk sekedar minta maaf, padahal dlaam hubungan selalu ada masalah yang mendera, kalo kaya gitu maslaah bisa bertumpuk2 dan menggunung tanpa tau penyelesaiaannya. dan kalo ceweknya yang salah doi akan mendiamkan tanpa berkata2 apa, bahkan mungkin akan bilang a' aku rapopo' padahal udah jelas cewenya minta maaf. tanggepannya s\kaya gitu kan nggak enak kaya beras pera *eh :)

4. KERAS dan KAKU
Hubungan yang sehat itu yang happy, santai, terfokus. artinya bisa bersikap kapan harus bercanda kapan harus serius, nggak serius terus bawaannya. Kebayang nggak sih kalo ngejalanin hubungan yang dalam ketegangan dan ketidaktenangan takut salah ngomong, takut salah becandaan.gimana nngaak  bercanda sedikit ngambek, slaah ngomong sedikit marah, yaampun dunia rasanya sumpek yaa sist. Masa iya boleh bcanda kalo lagi punya uang aja, ato boleh becanda kalo lgi ketemu aja, bisa2 mati berdiri kalo kelamaan sama tipe cowok kaya gini. semoga nggak yaa sist.

5. PERHITUNGAN
Oke ladies perhitungan disini bukan berarti kita hanya mencari materi semata yach, seharusnya kalo si cowok udah berniat menjadikan loe istrinya pastilah sedikit sedikit dia akan belajar menjadkan loe itu tanggung jawab dia, baik secara materi maupun kasih syangnya. dia nggak segan2 berbagi sama loe.

Demikian lah diantara tipe cowok yang (sebaiknya) harus dihindari, ini asli artikel hasil pemikiran sendiri no copas, kalo ada yang mau menambahkan monggo, kalo ada yng nggak berkenan yaah namanya juga opini bisa aja slaah buat seeorang, bisa juga benar. so di sini nggak ada yang ngerasa paling benar dan paling slaah. :)

Tuesday, March 18, 2014

close

Hai kamoo yang udah jadi kenangan dan entah dimana, sungguh aku nggak bisa lagi nyusun puzle demi puzle yang dulu dibangun seketika luluh lantak, aku cuma bisa terduduk, menggigil sekujur tubuhku ahh dinginnya hati ini hampir beku tak ada lagi kehangatan yang dulu mengalir di tubuh kaku ini, sudahlah semua sudah kucampakkan meski perihnya masih menyayat2 seolah terpisah tulang dengan daging, berlebihan agaknya tapi memang sesulit itulah adanya.
oia kini aku hidup bahagia, aku berharap kamoo juga bahagia amien amien amien setidaknya untuk sekrng. jika Tuhan berkehendak lain aku yakin jalanya akan terbentang, sudahlah itu sudah pilihan kamu, kata2 itu meluncur begitu saja dari bibirmu yang masih basah dan kini mulai menghitam karena terlalu sering kau habiskan hari2mu dengan puntung demi puntung nikotin itu. ahh kebiasan yang sudah lama kau tinggalkan kini kau bangkitkan lagi!!!, aku benci kamoo merusak diri sendiri, aku nggak rela kamu sedih, meskpun aku sadar aku juga salah membiarkanmu menjalani ini sendiri tanpa aku lagi
tanpa banyolan dan candaan kita yang dulu bikin sahabatku sendiri geleng2 kepala, tampak sangat bahagia, hmmmm jujur dulu aku berfikir aku wnita paling bahagia saat dgnmu :), makasih yaa kamoo memilih aku. tulisan ini penuh dengan emosi dan gejolak perasaan, aku ngerti mungkin saat ini muak dengan kegalauan demi kegalauan yang sebenarnya aku ciptakan sendiri, tapi itulah aku. kamoo pun tau. aku sadari kamulah yang selama ini menguatkan aku, meyakinkan aku bahwa aku terlalu berharga untuk disia2kan, ahhh kamoo mungkinkh masih seperti dulu yang penuh cinta, tulus dan bla..blaa..
tapi kamoo juga bukan gg pernah bikin aku marah, :) saat aku tau kamu lebih pilih diurus sahabt dibanding aku, begitulah kamoo terlalu sayang sampai kamoo sakitpun kamu gg mau merepotkan aku malah kamu mengkhawatirkan aku, bodohnya aku nggak sadar kamoo lah cinta terindahku.
sedikit lega rasanya setelah ini, yang ingin kupastikan kamoo baik2 saja, dalam doaku aku meminta yang terbaik buat kamoo dan titip salam rinduku buat kamoo,,, rindu yang tak kan mungkin tersampaikan biarlah cukup sampai di dalam hati ini..^